Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

April 04, 2013

romantic dinner @ chez l'ami yoan

Di daerah Seminyak, Bali ada resto & bar yang lumayan ramai dikunjungi walaupun tempatnya kecil. Tempatnya di seberang Fave Hotels Seminyak.

Kami udah ngiter-ngiter daerah sekitar hotel tempat kami menginap dan bingung mau makan malam dimana. Setelah lihat-lihat standing menu di Chez L'ami Yoan, sepertinya boleh deh icip-icip menu prancis-nya.

Chez L'ami Yoan kalau diartikan ke bahasa Indonesia menjadi rumah temannya Yoan.


Kacang goreng adalah menu starter yang diberikan free sewaktu kami santap malam di resto ini.


Menu utamanya nasi goreng YOYO. Porsinya duh...dikit banget....isinya nasi goreng yang dicampur dengan irisan wortel dengan telur setengah matang, sate ayam, ayam goreng dan beberapa ekor udang goreng. Rasanya sih standart banget.


Dessert nya kami pilih banana split. Sepertinya baru kali ini lihat banana split tapi pisangnya dipotong-potong. Jadi apanya yang split dong? Hahahaha...


Diteruskan dengan semangkuk kecil creme brulee. Rasanya sih lumayan enak, dan masih fresh...hanya saja yang mengganggu malah ditaburi gula pasir, yang rasanya kok mengganggu ya? 

Walaupun kami makan di resto Prancis, tapi makanan yang kami pesan gak ada nuansa Prancisnya kecuali creme brulee. 

Overall, dari rasa sih kurang menggigit, tapi tatakan kertasnya menarik & suasana restonya yang temaram sambil duduk di meja depan dengan sesekali melihat-lihat orang yang lalu lalang menjadi point plus. Oya, harga makanannya hanya ditambah tax 10 % dari total pembelian makanan & minuman.

Nasi goreng YOYO : IDR 40.000.
Banana split : IDR 32.000.
Creme brulee : IDR 36.000.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...