Salah satu agenda travelling gue adalah mengejar sunset di sore hari. Menikmatinya dipantai-pantai cantik Indonesia menjadi sesuatu yang krusial karena gak setiap hari bisa pergi ke pantai. Selain itu gak semua pantai dapat menikmati sunset dan gak semua sunset mendukung juga.
Berikut beberapa sunset favorit gue yang berhasil diabadikan.
babi kecil island, belitung |
4 hari jalan-jalan ke Belitung itu sangat-sangat menyenangkan. Salah satu yang menjadi tujuannya adalah pantai-pantai nya yang cantik bertabur batu-batuan. Pulau Babi Kecil menjadi tujuan sunset kala itu setelah seharian ber island hopping ria.
Penikmat fotografi rela stand by dengan tripod yang terpasang untuk menikmati salah satu sunset terbaik. Walau bukanlah yang sempurna tapi menikmatinya dengan teman dekat menjadi kenangan yang pantas untuk dikenang.
gili trawangan, lombok |
I love Lombok...2 hari menikmati Lombok itu terbilang kurang. Itinerary sudah dibuat tetapi penerbangan Merpati menuju ke Bali dipercepat menjadikannya kami ternganga tidak percaya. Kami masih ingin stay lebih lama menikmati air terjun Tio Kelep & Sendang Gila. Sampai sekarang pun gue masih berhutang ingin menikmati Lombok lagi, mungkin nanti sekaligus ke P. Komodo.
Tiga Gili yang terdiri dari Gili Trawangan, Gili Meno & Gili Air cantik banget, menikmati pulau-pulau ini hanya sehari gak akan puas.
Menikmati matahari tenggelam di Sunset Bar menjadi agenda wajib di Gili Trawangan. Bulatan merah mataharinya sangat sempurna. Dari Gili Trawangan ini kita bisa menikmati sunset dengan latar Gunung Batur yang berada di Bali.
uluwatu, bali |
Melihat tari kecak di Uluwatu, Bali sambil menikmati sunset bisa saja menjadi momen romantis. Tapi untuk menikmati moment ini ada harga yang harus dibayar yaitu IDR 15.000,- untuk tiket masuknya dan IDR 70.000,- untuk melihat tari kecak yang sudah kesohor bagus itu.
samalona island, makassar |
Gak pernah membayangkan kalau sunset di pulau Samalona ini sangat-sangat indah. Sempurna itu kata yang paling tepat.
Dari Makassar tinggal menyeberang dengan boat di dermaga penyeberangan Kayu Bangkoa yang berada tepat disebelah pantai Losari. Penyeberangan yang memakan waktu sekitar setengah jam ini sangat menyenangkan apalagi ditemani bekal beragam rasa euforia pisang epe. Mantap bro!
Hanya saja pulau Samalona ini sangat tidak terawat. Hanya di pulau inilah yang ketika bangun pagi, didepan kamar sudah tergeletak kondom bekas pakai yang sedang dikerubutin semut....*Omaigat...
tanjung pendam beach, belitung |
Pantai Tanjung Pendam menjadi favorit penduduk setempat hampir disetiap sorenya. Di kawasan pantai yang mempunyai garis pantai panjang ini terdapat kios-kios makan yang bisa dipastikan ramai ketika malam tiba.
kuta beach, bali |
Pertama kali ke Bali, pantai yang wajib kunjung pastinya adalah pantai Kuta. Walaupun pantainya cenderung kotor, tapi bisa dibilang belum ke Bali kalau belum melihat sunset di pantai Kuta.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar